[MediaDidik] Update Versi 2.0
Mediadidik.com kembali melakukan pembaruan fitur baru pada akhir agustus 2020 ini, fitur yang diterapkan disini merupakan fitur permintaan dari pengguna aktif mediadidik.
# Fitur Nonaktifkan Pesan
Terdapat pengaturan status fitur pesan pada menu Pengaturan Dasar
Ada 4 pilihan yang dapat dipilih
- Semua Pengguna => berarti fitur pesan akan dimatikan untuk semua pengguna, baik peserta didik, pengajar, maupun administrator.
- Sesama Peserta Didik => berarti antar peserta didik tidak dapat berikirim pesan.
- Sesama Peserta Didik Beda Jenis Kelamin => berarti peserta didik tidak dapat mengirim pesan ke peserta didik lain yang berbeda jenis kelaminnya.
- Sesama Peserta Didik Beda kelas => peserta didik tidak dapat mengirim pesan ke peserta didik lain yang berbeda kelas.
Peserta Didik akan selalu bisa mengirimkan pesan ke Pengajar kecuali pilihan diatas dipilih nomor 1 (Semua Pengguna).
Notifikasi yang mungkin akan ditemui
# Tugas
Pada halaman daftar peserta pengirim tugas, ditambahkan menu baru untuk melihat siapa peserta didik yang belum mengirim tugas:
# Tes
Pada halaman Peserta Tes, ditambahkan juga daftar peserta didik yang belum mengikuti Tes:
Sekian informasi update mediadidik.com versi 2.0 ini, semoga bermanfaat.
Terima kasih
Salam
Almazari (http://mediadidik.com)
Category: MediaDidik, New Elearning
Mister Zie
August 30, 2020 - 8:09 am
makin keren saja nih mediadidik.com jaya selalu pak ari…
navaluzerRezky Maulana
September 15, 2020 - 12:35 pm
mantap, terimakasihhh
NANA HERNAWAN
March 7, 2021 - 4:29 am
mediadidik.com, memang benar-benar mantap